Workshop Pengembangan RPS, Alat Evaluasi dan Pengembangan Bahan Ajar Kewirausahaan Bagi Dosen UAD
Yogyakarta – Selasa, 16 Juli 2017 Badan pengembangan Akademik (BPA) UAD menyelenggarakan Workshop Peninjauan RPS, Alat Evaluasi dan Pengembangan Bahan Ajar Kewirausahaan untuk mendukung proses perkuliahan mata kuliah Kewirausahaan. Kepala BPA UAD, Drs. Ishafit, M. Si menyambut baik workshop ini karena sesuai dengan misi UAD untuk menjadikan lulusannya sebagai entrepreneurship. Selain itu juga sesuai harapan dari DIKTI agar perguruan tinggi untuk mengembangkan budaya kewirausahaan. Untuk mencapai tujuan tersebut, kita dituntut senantiasa melakukan inovasi secara sistematik seperti yang dikemukakan Peter F Drucker. Ada 7 (tujuh jendela) yang menjadi perhatian agar kita senantiasa berinovasi yaitu :
- Keberhasilan/kegagalan merupakan sesuatu tidak kita harapkan
- Realitas yang aktual berbeda dengan asumsi
- Kebutuhan akan proses
- Adanya perubahan struktur pasar
- Perubahan demografi
- Perubahan persepsi dan mood
- Selalu ada perubahan nilai dan pengetahuan baik secara sains mupun non sains
Pendidikan Matematika dalam workshop ini diwakili oleh dosen kewirausahaan yaitu Dra. Widayati M. Sc serta Syariful Fahmi, M.Pd.