STRATEGI
- Integrasi Nilai Islami dalam Kurikulum: Mengintegrasikan nilai-nilai Islami ke dalam kurikulum Pendidikan Matematika, baik melalui metode pengajaran maupun materi yang diajarkan.
 - Pengembangan Kompetensi: Menyediakan pelatihan dan kursus tambahan yang mengasah kompetensi mahasiswa dan memiliki pemahaman mendalam mengenai kajian keilmuan dan pengembangan media pembelajaran matematika.
 - Fokus pada Penelitian Relevan: Mendorong dosen dan mahasiswa untuk melakukan penelitian yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat, terutama dalam pengembangan media pembelajaran matematika yang inovatif.
 - Penguatan Peran Sivitas Akademika: menyelenggarakan seminar, workshop, atau kegiatan kolaboratif lainnya yang melibatkan dosen, mahasiswa, dan masyarakat dalam rangka meningkatkan pemberdayaan masyarakat.
 - Implementasi Kerjasama: menghasilkan kegiatan yang melibatkan mahasiswa, alumni, guru, dan profesional dalam bidang matematika untuk saling mendukung, berbagi pengalaman, dan memfasilitasi pengembangan pendidikan matematika yang berkelanjutan.
 

