Pelatihan Dan Pendampingan Pengembangan Media Pembelajaran dan Cara Mengajar Dengan Media Pembelajaran di Sekolah Dasar
Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Ahmad Dahlan telah menyelenggarakan kegiatan pengabdian masyarakat dengan mengambil tema “Pelatihan Dan Pendampingan Pengembangan Media Pembelajaran Dan Cara Mengajar Dengan Media Pembelajaran Di Sekolah Dasar”. Kegiatan berlangsung di SD Muhammadiyah Insan Kreatif Kembaran dan SD Muhammadiyah Mertosanan pada semester genap 2018/2019 dan semester ganjil 2019/2020. Kegiatan diikuti sebanyak 27 guru dan siswa kelas III dan kelas IV SD Muhammadiyah Insan Kreatif Kembaran dan siswa kelas III dan kelas VI SD Muhammadiyah Mertosanan.
Kegiatan pengabdian dengan narasumber Dra.Sumargiyani,M.Pd dan Dra.Hj.Widayati,M.Sc dosen Pendidikan Matematika FKIP UAD dan dibantu tiga mahasiswa Bidayatun Nafi’ah (prodi pendidikan matematika), Nita Wulansari (prodi pendidikan matematika), dan Al Qausar ( prodi PGSD) FKIP UAD, ini terdiri dari tiga komponen : penyuluhan dengan materi (1) media pembelajaran matematika, (2) petunjuk penggunaan media pembelajaran, (3)modul yang berkaitan dengan alat peraga , (4) belajar matematika yang menyenangkan; pelatihan : (1) membuat alat peraga matematika, (2) cara menggunakan alat peraga matematika; dan pendampingan (1) praktek pembelajaran matematika dengan menggunakan alat peraga matematika, dan (2) praktek pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif
Hasil dari kegiatan pengabdian telah menambah wawasan peserta : (1) mengenai alat peraga untuk tingkat SD, (2) cara menyampaikan matematika dengan model –model pembelajaran yang menyenangkan sehingga dapat diterapkan di kelas, (3) guru mampu mempraktekkan alat peraga matematika dan membuat beberapa alat peraga matematika beserta petunjuknya, (4) siswa antusias mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran kooperatif yang diterapkan guru, (5) siswa senang dan antusias belajar matematika dengan menggunakan alat peraga matematika.